Pernah dengar kata Account Executive? Yup, Account Executive atau yang sering kita bilang AE adalah salah satu posisi dimana para AE melakukan pendekatan secara intimate kepada target customer perusahaan guna memberikan penjelasan lebih terhadap produk yang ditawarkan perusahaan dan memberikan pelayanan yang lebih baik secara profesional kepada satu atau lebih company delegates client.

Dedikasi untuk memberikan pelayanan lebih baik

Setelah 7 tahun berjalan, Prestisa kini adalah florist dengan jaringan pengiriman terbesar ke seluruh kota di Indonesia. Kami telah melayani ratusan ribu customer untuk pelayanan kirim bunga hingga saat ini merambah juga ke parcel dan cake. Dengan banyaknya customer dan klien setiap harinya, peningkatan kualitas pelayanan juga harus ikut meningkat.

Dimulai dari awal tahun 2019, kami berdedikasi membangun lingkungan dan budaya kerja yang lebih baik demi terciptanya workflow yang lebih efisien, disiplin, namun tetap menyenangkan. Efek lanjutannya adalah terbentuk sikap profesionalisme atas tanggung jawab pekerjaan dan peningkatan pelayanan terhadap customer dan klien perusahaan.

Tidak terkecuali untuk para AE. Sebagai front line marketing yang berhadapan langsung dengan klien, seorang AE harus bisa “menjual” dan merepresentasikan dirinya dengan baik kepada klien. Salah satu hal yang paling mendasar adalah cara berpakaian. Kenapa berpakaian itu penting? Kamu pasti pernah dengar istilah “don’t judge the book by it’s cover“. Namun hal tersebut tidak berlaku untuk seorang AE karena mereka adalah orang yang mewakili citra perusahaan. Dengan berpenampilan yang baik dan rapi, akan tercipta impresi yang baik pula terhadap klien therefore akan timbul trust.

Cara berpakaian yang baik untuk seorang account executive

Berpakaian yang baik saja terkadang tidak cukup. Sebagai representative perusahaan terlihat profesional itu juga penting. Beberapa waktu lalu kami melakukan sosialisasi bagaimana berpakaian yang terlihat baik dan profesional.

Gimana template berpakaian yang kami tentukan? Contohnya seperti berikut.

Untuk Wanita : Blazer, blues, celana bahan, memakai make up, perfume, dan jam tangan. Untuk yangberhijab bisa memakai kimono outer sebagai pengganti blazer. Tidak lupa harus memakai sepatu yang terlihat formal (wedges, flat shoes, heels)

Untuk Pria : Kemeja, blazer, jam tangan, celana bahan, sepatu kulit, perfume dan gel rambut. Bisa juga mengkombinasikan sweater dan kemeja untuk casual business look.

Mudah banget untuk berpenampilan professional. Agar pakaian bisa di mix-n-match kita juga bisa belanja baju dengan warna-warna dengan tone monochrome, khaki, atau regal blue agar bisa di kombinasikan kemana saja.